Risalah Tempat Kita

kita telah hilaf
ada seseorang yang telah dilahirkan kembali
hari ini
seseorang yang dahulu kala
tidak mau menyingsingkan lengan bajunya
ketika tempat ini butuh ditata

tempat ini dulu masih berserakan
antara kebenaran dan pembenaran
tidak ada yang dapat membedakan

seperti baju baru-diangkat dari jemuran
seperti daun bambu kering yang berjatuhan
itulah tempat kita pada awalnya
bertumpukan dan berserakan
tak tertata

ada seseorang yang telah kembali hari ini
seorang yang dahulu kala pergi
meninggalkan tempat
ketika orang-orang butuh pengetahuan
butuh belajar apa itu alif
apa itu alphabet
dan apa itu kalam

kita menjadi sekumpulan orang yang terasing
dari ilmu pengetahuan
itulah kita pada awalanya
tidak mengerti cara membaca al quran
tidak mengerti untuk sekedar menulis
nama sendiri

ada seseorang yang mencoba berdiri kembali hari ini
setelah sekian lama membaringkan badan
ketika tempat ini mulai dipasang pondasi pondasinya

peci putih dicemooh
istigfar dicemooh
itulah kita pada awalanya

hari ini tempat ini tertata
orang-orang tumbuh kembang bersama masa
adalah jerih payah bukan main susahnya
dan kita syukuri adanya


ada seseorang yang telah lahir hari ini
dan kita lupa siapa yang melahirkan kita
ada seseorang yang berdiri hari ini
dan kita melupakan siapa yang mengajarkan kita berdiri

itulah kita pada akhirnya
Mas Karman Pemimpi, Pejuang, dan Penakhluk.

0 Response to "Risalah Tempat Kita"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel